Probolinggo, Suaragenerasibangsa.com - Kapolres Probolinggo AKBP M. Wahyudin Latif memimpin apel jam pimpinan yang diikuti seluruh personel Polres Probolinggo, Senin (19/01/2026).
Apel jam pimpinan tersebut dimanfaatkan sebagai sarana penyampaian arahan, evaluasi kinerja, serta penguatan komitmen seluruh anggota dalam pelaksanaan tugas kepolisian.
Dalam amanatnya, Kapolres Probolinggo menegaskan pentingnya disiplin, profesionalisme, serta peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat sebagai fondasi utama dalam menjaga kepercayaan publik.
AKBP M. Wahyudin Latif menekankan agar seluruh personel senantiasa menjaga integritas dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas, terutama di tengah dinamika situasi kamtibmas yang terus berkembang.
“Setiap anggota harus memahami dan melaksanakan tugas pokok serta fungsi masing-masing dengan penuh tanggung jawab. Hindari pelanggaran sekecil apa pun yang dapat mencederai citra institusi Polri,” tegas Kapolres.
Selain itu, Kapolres juga menekankan pentingnya pendekatan humanis dalam setiap bentuk pelayanan kepolisian. Menurutnya, kehadiran Polri di tengah masyarakat harus mampu memberikan rasa aman, nyaman, serta membangun kepercayaan publik.
“Layani masyarakat dengan sikap santun, responsif, dan profesional. Jadikan masyarakat sebagai mitra strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” tambah AKBP Wahyudin Latif.
Dalam arahannya, Kapolres turut mengingatkan seluruh personel untuk meningkatkan kewaspadaan, kesiapsiagaan, serta soliditas internal guna mendukung pelaksanaan tugas yang optimal.
Kapolres juga meminta para perwira agar melakukan pengawasan dan pembinaan secara berjenjang kepada anggota di lapangan.
Apel jam pimpinan tersebut sekaligus dimanfaatkan untuk pengecekan kesiapan personel, evaluasi pelaksanaan tugas, serta penyampaian apresiasi kepada anggota yang menunjukkan dedikasi dan kinerja baik sebagai bentuk motivasi bagi seluruh personel Polres Probolinggo. (sep)
